Giat KRYD Poros Pagi, Anggota Polsek Randuagung Bantu Seberangkan Anak Sekolah

    Giat KRYD Poros Pagi, Anggota Polsek Randuagung Bantu Seberangkan Anak Sekolah

    LUMAJANG - Giat KRYD ( Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan ), kali ini anggota Kepolisian Sektor Randuagung Polres Lumajang Jawa Timur, bantu menyeberangkan anak sekolah, Sabtu (10/12/2022) pagi.

    Dipastikan aman, terlebih tidak terjadi kecelakaan lalu lintas, mengingat aktivitas pagi, banyak kendaraan yang melintas di kawasan tempat kegiatan.

    Kapolsek Randuagung Iptu Darmanto melalui Kasubsipenmas Polres Lumajang, Aipda Eko Budi Laksono berkata, kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan rutin, bahkan juga serupa dilaksanakan diseluruh polsel jajaran Polres Lumajang.

    "Selain membantu menyeberangkan anak sekolah yang diantar orang tuanya. Petugas memastikan arus lalu lintas aman lancar. Kegiatan tersebut, juga sebagai wujud antisipasi terjadinya laka lantas, " ucapnya.

    Kolaborasi senada edukasi, kegiatan melibatkan petugas keamanan dilingkungan sekolah ( Satpam ). 

    "Kegiatan dilakukan bersama-sama melibatkan satpam di sekolah tempat kegiatan, sambil petugas melakukan edukasi perihal kegiatan tersebut, " ucapnya.

    Ke depan, kegiatan serupa ditegaskan oleh Kasubsipenmas Polres Lumajang, akan terus dilakukan. Selain berdasarkan tujuan diatas, juga merupakan upaya pemaksimalan pelayanan pada masyarakat, dari sisi perlindungan dan pengayoman. (*)

    lumajang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    13 Personil Polres Lumajang Dikerahkan Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Hentikan Truk Mengambil Pasir Lokasi Erupsi,...

    Berita terkait